Jumat, 30 Juli 2021

11 IPS 2 dan 11 IPA 5

  Sekolah                               : SMA Al Azhar 3 B. Lampung

Mata Pelajaran                    : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

Kelas/Semester                    : XI / Ganjil

Materi Pokok                       : Q.S. al Maidah/5: 48;Q.S. an-Nisa/4: 59; dan Q.S. at Taubah /9: 105

Alokasi Waktu                     : 4 Minggu x 3 Jam Pelajaran @45 Menit

KD

1.1      Terbiasa membaca al-Qur’an dengan meyakini bahwa taat pada aturan, kompetisi dalam kebaikan, dan etos kerja   sebagai perintah agama

 

ETOS KERJA

 

Kata Ethos berasal dari Bahasa Yunani yang berarti sikap, kepribadian, watak, karakter serta keyakinan atas sesuatu.

Sikap tidak hanya dimiliki oleh individu, tetapi juga oleh kelompok bahkan masyarakat. Ethos dibentuk dengan berbagai kebiasaan, pengaruh, budaya serta sistem nilai yang diyakininya. Dari kata etos ini dikenal pula kata etika yang mendekati pada pengertian akhlak atau nilai-nilai yang berkaitan dengan baik buruk moral sehingga dalam etos tersebut terkandung gairah atau semangat yang amat kuat untuk mengerjakan sesuati secara optimal lebih baik dan bahkan berupaya untuk mencapai kualitas kerja yang semaksimal mungkin.

Dalam al-Qur’an dikenal kata Itqon yang mempunyai arti proses pekerjaan yang sungguh-sungguh, akurat dan sempurna. (Q.S. An-Naml : 88).

Etos kerja seorang muslim adalah semangat untuk menapaki jalan lurus, dalam hal mengambil keputusan pun, para pemimpin harus memegang amanah terutama tugas yang diemban hakim. Hakim berlandaskan pada etos jalan lurus tersebut sebagaimana Nabi Dawud AS, ketika ia diminta untuk memutuskan perkara yang adil dan harus didasarkan pada nilai-nilai kebenaran, maka berilah keputusan (hukumlah) di antara kami dengan adil dan janganlah kamu menyimpang dari kebenaran dan tunjuklah (pimpinlah) kami ke jalan yang lurus (QS. Ash-Shaad ayat 22).

Kerja dalam pengertian luas adalah semua bentuk usaha yang dilakukan manusia, baik dalam hal materi maupun non-materi, intelektual atau fisik maupun hal-hal yang berkaitan dengan masalah keduniawian atau keakhiratan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Pekerjaan adalah sesuatu yang dilakukan untuk mencari nafkah.

Di dalam kaitan ini, al-Quran banyak membicarakan tentang aqidah dan keimanan yang diikuti oleh ayat-ayat tentang kerja, pada bagian lain ayat tentang kerja tersebut dikaitkan dengan masalah-masalah kemaslahatan, terkadang dikaitkan juga dengan hukuman dan pahala di dunia dan di akhirat. Al-Quran juga mendeskripsikan kerja sebagai suatu etika kerja positif dan negatif.

Etika kerja dalam Islam yang perlu diperhatikan adalah:

1.   Adanya keterkaitan individu terhadap Allah sehingga menuntut individu untuk bersikap cermat dan bersungguh-sungguh dalam bekerja. 

2.   Berusaha keras memperoleh keridhaan Allah dan mempunyai hubungan baik dengan relasinya, Berusaha dengan cara yang halal dalam seluruh jenis pekerjaan.

3.   Tidak memaksakan seseorang, alat-alat produksi atau binatang dalam bekerja, semua harus dipekerjakan secara professional dan wajar.

4.   Tidak melakukan pekerjaan yang mendurhakai Allah yang ada kaitannya dengan minuman keras, riba dan hal-hal lain yang diharamkan oleh Allah SWT. 

Professionalisme dalam setiap pekerjaan yang digelutinya

25 komentar:

  1. Syifa fauziya azzahra
    XI IPS 2

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Benardy Fatih Wicaksono
    XI IPA 5

    BalasHapus